Kesehatan kulit dan rambut ternyata gak hanya ditentukan oleh seberapa sering kita menghabiskan waktu di spa. kita perlu mengingat-ingat kembali, bagaimana pola makan kitaselama ini. Sebab, asupan makanan yang tepat akan menghasilkan kulit yang halus dan terjaga kekenyalannya, serta rambut yang tebal, lembut, dan berkilau.
menurut Willow Jarosh dan Stephanie Clarke, pakar diet dari C&J Nutrition, berbagi rahasia untuk meningkatkan kesehatan kulit dan rambut Anda.
Konsumsi lebih banyak makanan berwarna oranye. Jeruk mengandung vitamin C, nutrisi penting bagi tubuh untuk memproduksi kolagen. Inilah komponen pada kulit yang memberikan elastisitas dan kekenyalannya, dan menjaga serat yang menciptakan rambut. Selain itu beta karoten, yang bisa ditemukan pada wortel, ubi jalar, belewah, mangga, serta buah-buahan dan sayuran berwarna oranye lain, diperlukan bagi sel-sel untuk tumbuh. Karena sel-sel rambut ini selalu tumbuh secara konstan, maka segala makanan ini perlu dikonsumsi rutin untuk membantu pertumbuhannya secara sehat.
* Cukupi asupan protein yang diperkaya zat besi. Rambut akan tumbuh dan rontok secara alami setiap bulan. Anda membutuhkan asupan protein untuk mempercepat pertumbuhan kembali rambut Anda. Bila tidak, rambut Anda pasti bakal menipis. Zat besi adalah sumber utama yang membantu sel-sel darah merah untuk membawa oksigen dan nutrisi ke folikel rambut dan sel-sel kulit. Anda bisa memilih protein yang mengandung zat besi, seperti pada buncis, tahu, edamame, daging sapi tanpa lemak, ayam, kacang polong hitam, lentil, dan telur.
* Nikmati gurihnya kacang garbanzo. Kacang garbanzo mengandung seng, yang membantu mencegah kerontokan dan mendorong pertumbuhan rambut. Kekurangan seng tidak hanya merugikan rambut, tetapi juga membuat kulit Anda bersisik. Kacang-kacangan yang gurih ini juga mengandung vitamin B6 dan folat, yang membantu tubuh memproduksi sel-sel yang yang mengirim semua nutrisi dari makanan tersebut ke setiap helai rambut dan folikel rambut.
sumber: kompas.com
No comments:
Post a Comment